Anak-anak LKSA Riyaadlul Jannah Bergabung dengan Marching Band Arimbi Memeriahkan Karnaval Dalam Rangka Maulid Nabi Muhammad di Ponpes Darussalam Watucongol Magelang

Ahad, 01 Oktober 2023 anak – anak LKSA Riyaadlul Jannah Bergabung dengan Marching Band Arimbi dalam memeriahkan karnaval di Pondok Pesantren Darussalam Watucongol Magelang.

Persiapan pemberangkatan dimulai hari Sabtu pukul 11.00 WIB di Masjid Raya Baiturrahman.

Kurang lebih 2 jam setelah persiapan dan semua alat – alat nya sudah masuk di armada dilanjutkan dengan upacara pemberangkatan  di mulai pembacaan basmalah bersama -sama dan dilanjutkan sambutan dari ketua Arimbi yaitu Bapak. Drs Musadat , M Pd. Beliau juga merupakan Alumni dari pondok pesantren Darussalam Watucongol Magelang. Dalam sambutan tersebut beliau berpesan agar anak-anak menjaga kesehatan sampai pada puncak acara karnaval. Selain itu beliau juga berterima kasih kepada semua official dan coach yang telah berkeja keras sehingga bisa mengikuti Karnaval yang diadakan oleh Pondok Pesantren Darussalam Watucongol Magelang.

Setelah sambutan dilanjutkan dengan doa oleh pengasuh  LKSA Riyaadlul Jannah yaitu Bapak Abdul Rohman. Selesai berdoa acara upacara pemberangkatan ditutup dengan bacaan hamdalah bersama -sama dan dilanjutkan perjalanan menuju kota Yogyakarta. Karena sebelum anak-anak pentas dalam karnaval terlebih dahulu diajak jalan-jalan untuk menghilangkan rasa capek dan penat pada saat latihan.

Menjelang shalat Maghrib rombongan Arimbi sudah sampai di kota Yogyakarta, setelah bus parkir anak-anak di kasih waktu sampai pukul 20.00 untuk menikmati indahnya kota Yogyakarta di malam hari.

 

Setelah anak-anak puas jalan – jalan acara dilanjutkan menuju rumah  bapak A. Arqom Aufa, SH atau yang dikenal dengan panggilan bapak Aufa yang ada di Magelang Untuk beristirahat. Beliau adalah putra  Alm. bapak  HM. Saefudin yang saat itu menjadi sekretaris Arimbi dan saat ini dilanjutkan oleh bapak Aufa.

Setelah sampai di rumah bapak Aufa anak-anak langsung istirahat karena sudah pukul 23.00 WIB.

Adapun persiapan pentas Karnaval dimulai pukul 03.00 dengan berhias bagi anak-anak perempuan dan mandi untuk anak laki-laki.

Setelah 60 personil permain marching band Arimbi siap, dilaksanakan pemanasan di halaman rumah bapak Aufa sekaligus menghibur warga yang ada di sekitar.

Tepat pukul 07.30  rombongan Arimbi bergeser menuju lokasi Pondok Pesantren Darussalam Watucongol Magelang Dan setelah sampai di lokasi langsung mempersiapkan diri untuk mengikuti Karnaval Dalam Rangka Maulid Nabi Muhammad SAW. Selain Karnaval juga dilaksanakan Khataman dan Sunatan Masal.

Setelah kurang lebih 5 KM anak-anak berjalan mengikuti peserta karnaval yang lain’ anak-anak langsung istirahat sejenak dengan makan siang dan dilanjutkan pentas dihalaman Pondok Pesantren Darussalam Watucongol Magelang.

 

Selesai pentas semua personil menuju parkiran bus dan kembali lagi ke rumah bapak Aufa untuk bersih-bersih diri dan persiapan untuk kembali ke Semarang.

Setelah semua nya siap rombongan menuju ke Semarang dan sampai di Semarang pukul 22.30 WIB. Semua pemain dan official bekerja sama mengembalikan semua alat-alat dan kembali ke rumah masing-masing.