Ujian Tahfidz Daerah, Pra Wisuda Akbar 8, 2017


Penyelenggaraan
Wisuda Akbar 8 PPPA Darul Qur’an tinggal menghitung hari, ratusan rumah tahfizh
yang tersebar di sejumlah provinsi pun sudah mulai menggelar ujian tahfizh.
Mulai dari kategori 1 juz,5 juz, 10 juz, 15 juz, 20 juz, 25 juz sampai 30
 juz.
Tak terkecuali di Rumah Tahfidz Riyaadlul Jannah, ujian
dilaksanakan pada hari Ahad, 8 Oktober 2017. Sekitar 33 santri mengikuti ujian
tersebut. Kegiatan diawali dengan pegarahan oleh ustadz Hasyim Asyari, Al
Hafidz yang sekaligus penguji santri putra, menjelaskan mengenai teknis pelaksanaan ujian tahfidz.
Pada ujian kali ini setiap santri membaca semua hafalan yang diujikan.
Sedangkan penguji santri putri yaitu Ustadzah Munifah, Al Hafidzah. Adapun poin
yang dinilai diantaranya kelancaran hafalan, makhorijul huruf dan tajwid serta
penguji menuliskan feedback kepada peserta sebagai bahan evaluasi.
Santri
duduk berbaris menunggu urutan maju ujian. Dipanggil satu persatu. Alhamdulillah, para
santri begitu semangat dan antusias mengikuti ujian menghafal Alqur’an.
Kebanyakan dari mereka telah mempersiapkan diri sejak jauh-jauh hari agar bisa
lulus.Namun masih ada beberapa diantara mereka yang sedikit kurang lancer dan
mendapat kesempatan mengulang untuk memperbaiki hafalanya.

Wisuda Akbar 8 sendiri akan digelar di 16 kabupaten/kota, 12
provinsi di Indonesia dan 15 negara lainnya. Pelaksanaan puncak Wisuda Akbar 8
akan dilaksanakan pada 22 Oktober mendatang di masing-masing wilayah yang telah
ditentukan. Untuk rumah tahfidz Riyaadlul Jannah insyaAllah mengikuti Wisuda
Akbar 8 wilayah Jogjakarta. Semoga semakin banyak para penghafal dan pecinta Al
Qur’an. Aamiin (MTr)